info,pendidikan,sertifikasi,dapodik,guru,cpns,honorer,Tunjangan Profesi: Tahapan Pengangkatan Honorer K2 Asli Sudah Dimulai

Thursday, June 19, 2014

Tahapan Pengangkatan Honorer K2 Asli Sudah Dimulai | info,pendidikan,sertifikasi,dapodik,guru,cpns,honorer,Tunjangan Profesi

Tahapan Pengangkatan Honorer K2 Asli Sudah Dimulai

 

Kabar gembira bagi honorer K2 asli, pasalnya pemerintah akan membuat kebijakan baru yakni  pemberian afirmasi bagi honorer K2 di wilayah Jawa dan Bali. Hal ini merupakan imbas dari Masih banyaknya kuota honorer K2 yang tersisa akibat gugurnya honorer bodong.

Sebelumnya yang sudah dapat afirmasi wilayah Indonesia Tengah dan Timur, sekarang giliran Jawa dan Bali diberikan afirmasi juga. Pemberian afirmasi ini, untuk menempatkan honorer K2 yang asli tapi tidak lulus. Itu sebabnya, dalam waktu dekat ini KemenPAN-RB akan mengumpulkan seluruh kepala daerah di wilayah Jawa dan Bali untuk membahas masalah tersebut.

Kuota yang disiapkan pemerintah untuk honorer K2 dalam dua tahun anggaran sebanyak 184 ribu formasi. Angka itu merupakan sepertiga dari 605 ribu honorer K2 yang ikut tes.

Namun, dengan pemberlakuan surat pernyataan tanggung jawab mutlak (SPTJM) dalam pemberkasan NIP, jumlah honorer yang diusulkan menurun drastis karena disinyalir bodong. Alhasil kuota honorer K2 sekitar 50 persen kosong.

No comments :

Post a Comment